Cara Merawat Laptop Agar Tetap Awet
Siapa di sini yang memiliki laptop tapi sering mengalami kerusakan? Padahal, penggunaan laptop menjadi seolah menjadi suatu kebutuhan sehari-hari. Jika sudah demikian, Anda tentu harus dapat menjaga laptop tersebut sebaik mungkin, Anda dapat melakukan berbagai cara merawat laptop berikut ini.
Namun, sebelum membahas itu, satu hal yang harus Anda pahami bahwa kerusakan laptop tidak hanya semata-mata karena mesin yang jelek atau sudah lama. Kebiasaan si pengguna laptop juga akan mempengaruhi daya tahan laptop tersebut. Nah, berikut adalah beberapa tips laptop tahan lama yang dapat Anda terapkan.
Baca Juga: Cara Mengganti Bahasa di Laptop atau Komputer dengan Mudah
Jangan menggunakan laptop di atas kasur
Padahal kebiasaan yang satu ini kerap kali kita lakukan, bukan? Mayoritas orang akan mengoperasikan laptop di atas kasur sambil rebahan. Padahal, kebiasaan ini tidak baik dan dapat membuat laptop Anda cepat rusak. Sebab, sirkulasi udara pada laptop tersebut terhambat dan hardware mengalami overheat atau kelebihan suhu.Bersihkan laptop secara rutin
Perlu Anda ketahui, membersihkan laptop secara rutin ini sangat diperlukan karena tanpa sadar ada banyak debu yang masuk dalam laptop. Bersihkan laptop dari debu secara rutin. Pastikan juga Anda membersihkan seluruh bagiannya, tidak hanya bagian luar saja, tetapi bagian dalam juga perlu untuk dibersihkan.Hindari download dan browsing secara sembarangan
Tips jaga laptop selanjutnya yaitu dengan menghindari browsing atau download secara sembarangan. Hal ini bertujuan agar laptop Anda tidak terserang virus yang dapat menghambat kinerja laptop. Untuk mencegah hal ini terjadi, pastikan laptop Anda dilengkapi dengan anti virus.Jangan gunakan laptop untuk bermain game terlalu lama
Buat seorang gaming, mungkin hal ini sulit untuk dihindari. Namun, mau tidak mau Anda harus dapat membatasi diri sebab laptop yang digunakan bermain game terlalu lama akan mudah rusak. Mungkin jika game yang dimainkan tidak terlalu berat tidak terlalu masalah, tetapi jika sebaliknya Anda harus benar-benar memperhatikannya.
Selalu shutdown laptop
Jika Anda sudah tidak ingin menggunakannya, sebaiknya Anda matikan dan shutdown laptop Anda. Hal ini bertujuan agar laptop Anda tidak mudah panas. Selain itu, dengan mematikan laptop saat tidak digunakan juga akan memberikan waktu laptop kesayangan Anda untuk beristirahat.Perhatikan dengan baik suhu laptop
Salah satu cara menyehatkan laptop lainnya yaitu dengan selalu menjaga dan memperhatikan dengan betul suhu laptop. Umumnya, laptop yang digunakan terlalu lama akan cepat panas. Maka dari itu, agar terhindar dari overheat, Anda dapat menggunakan pendingin laptop atau cooling pad agar suhu pada laptop tetap stabil.
Jangan meletakkan sembarang benda di atas laptop
Tanpa Anda sadari, ternyata benda-benda yang Anda taruh di atas laptop juga akan mempengaruhi kondisi laptop Anda. Pastikan tidak ada benda-benda berat yang Anda letakkan di atas laptop. Sebab, benda-benda tersebut dapat membuat LCD atau layar pada laptop Anda bermasalah.Rutin update OS dan aplikasi
Siapa yang seringkali malas melakukan update? Tahukah Anda? Dengan mengupdate sistem operasi dan berbagai aplikasi yang Anda miliki merupakan suatu bentuk maintenance bagi laptop Anda. Hal ini bertujuan agar celah atau bug dapat diperbaiki dan kinerja laptop Anda akan lebih optimal.Nah, itulah tadi beberapa rekomendasi cara merawat laptop agar tidak mudah rusak dan awet. Yang terpenting, selalu jaga kondisi laptop Anda sebaik mungkin dan jangan lupa untuk membersihkannya secara rutin. Bagaimanapun juga mencegah akan selalu lebih baik dari pada mengobati. Semoga bermanfaat!
Posting Komentar untuk "Cara Merawat Laptop Agar Tetap Awet"